Peresmian Sarana Olah Raga Desa Medana

Administrator 29 Juli 2020 11:22:51 WIB

Medana-Setelah lebih dari setahun Pemerintah Desa Medana membangun sarana olahraga sebagai fasilitas kegiatan  Olah Fisik, kini tiba saatnya gedung tersebut dapat dipergunakan Oleh  warga yang ingin berolah raga, Namun sebelum Sarana Olah Raga tersebut dipergunakan, Pemerintah Desa Medana  mengadakan Peresmian pada Rabu 29/07/2020.

Kepala Desa Medana (H.UMAR KHALID) dalam sambutannya menyampaikan, “Gedung Sarana Olah Raga Ini merupakan bentuk Komitmen Pemerintah Desa pada Program Inovasi Desa  pada tahun 2018, gedung ini Kami bangun dengan Menggunakan Dana Desa(DD) tahun 2019 dan 2020 yang menelan Biaya sebesar Rp.968.000.000 selain itu, selain itu kepala Desa Juga Menyampaikan “selain kegiatan ini masih banyak kegiatan lagi yang sebenarnya akan kami kerjakan ditahun 2020 seperti Pemugaran Makam Medana yang nanti menjadi Destinasi Wisata Religi dan Mengembangkan Wisata Pantai Bintang, namun hal tersebut urung kami lakukan karena adanya Wabah Corona ini mengharuskan kami untuk mengalihkan  Dana untuk menangani Wabah Corona di Desa Medana, namun dua kegiatan priotitas tersebut insha Allah akan kami laksanakan di tahun berikutnya. Di akhir sambutanna kepala Desa Medana menyampaikan “ semoga sarana olah Raga ini tidak hanya sebagai tempat untuk membugartkan badan tapi juga bisa melahirkan atlet-atlet di yang bisa berkompetisi di bidang Bulu tangkis dan di bidang Futsal nantinya.

Dalam keempatan yang sama hadir juga Bapak Asisten 1 yang mewakili Bupati Lombok utara yang tidak sempat hadir karena sedang berada diluar kota menyampaikan kepada tamu undangan yang hadir dalam acara peresmian tersebut bahwa “saya Mewakili Bapak Bupati yang tidak sempat pada acara ini menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Desa Medana karena sudah bisa membangun gedung olah raga Mini dengan menggunakan dana desa, hendaknya ini dapat menambah pendapatan asli desa dari bidang oleh raga selain pendapatan dari sektor pariwisata, hendaknya gedung ini dapat dimanfaatkan dan dikelola dengan sebaik-baiknya karena menggunakan dana Desa (DD) yang nilai pembangunannya cukup besar, harapan saya nanti ada muncul-atlet-atlet dari di bidang Bulu tangkis dan futsal dari desa Medana.

Selain dihadiri  Perwakilan Bupati juga hadir dalam peresmian gedung sarana olah raga tersebut, Bapak Kabid DP2KBPMD KLU, Bapak Kabid DIKBUDPORA KLU, Bapak Kapolsek Tanjung, bapak Dandim Tanjung, Bapak Sekcam Kecamatan Tanjun, Asosiasi Futsal Kabupaten (askab-KLU), Khabintakbitbas, Bhabinsa dan kepala dusun Sedesa Medana.

Diakhir acara dilakukan acara penandatanganan Prasasti oleh Kepala Desa Medana dan Pemotongan Pita Oleh Bapak Asisten 1 Kabupaten lombok utara dan langsung meninjau fasilitas olah raga di dalam  di dalam gedung. (adminSID)

Komentar atas Peresmian Sarana Olah Raga Desa Medana

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

KONTAK AMBULAN DESA

087761815446

Lokasi MEDANA

tampilkan dalam peta lebih besar